Ketika lebah jantan dan calon lebah ratu dilahirkan, terjadi pergantian lebah ratu. Lebah ratu meninggalkan sarang bersama sekelompok lebah pekerja, bila kebetulan menemukan cabang pohon, lebah pengikutnya bergerombol di sekelilingnya pada sebuah cabang yang besar.
Dalam sarang yang lama, lebah ratu muda yang lahir pertama kali memeriksa sarang. Ia membunuh semua saingannya yang masih tak berdaya di dalam biliknya. Jika ada saingan yang telah keluar dari biliknya, keduannya akan bertarung sampai salah satu mati.
Sang pemenang terbang untuk kawin, ia terbang sangat tinggi diikuti oleh lebah pejantan yang terpikat oleh baunya. Lebah pejantan ini mengawininya di udara. ketika ia berusaha memisahkan diri, dari lebah ratu, abdomennya pecah, kemudian ia mati. Lebah ratu kembali ke sarangnya.
Lebah pejantan lain yang hidup dilayani oleh koloni ini. Kini ia tidak berguna lagi. Menjelang musim dingin, saat makanan menjadi langka, lebah pekerja mengusirnya dari sarang dan tanpa ragu-ragu menyerangnya jika ia mencoba masuk lagi ke sarang. Lebah pejantan yang tidak bisa mencari makan akan segera mati.
ARTIKEL TERKAIT:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar